Menu

  • Home
  • Latest
  • Trending
  • FORUM
  • Members
  • Announcement
  • Need help?

Who’s Online

There are no users currently online

Categories

  • Android (10)
  • Apps (33)
  • Blogger (22)
  • Computer (10)
  • Cryptocurrency (2)
  • Culinary (1)
  • Download (29)
  • Event (17)
  • Game (3)
  • Internet (17)
  • Laptop (71)
  • OS (8)
  • Peripheral (21)
  • Personal (260)
  • Publisher (3)
  • Review (23)
  • Smartphone (52)
  • Social Media (6)
  • Technology (145)
  • Tips (66)
  • Travel (5)
  • Tutorial (125)
  • Unboxing (17)
  • Video (33)
  • Web (17)
  • Windows (5)
  • Wordpress (14)
  • YouTube (9)

Subscriptions

  • Febri Tri Harmoko
  • Ahmad Imam Arifin
  • Al Annas
  • Ampera 94
  • Arif Sutarlie

Recent News

  • Tutorial Cara Setting DNS Pribadi Menggunakan AdGuard DNS di HP Android
  • Video Tutorial Cara Mengganti Password Akun Admin dan User Modem ZTE F609 IndiHome
  • Bagaimana Performa ASUS ZenBook Pro Duo 15 OLED (UX582) – Test Benchmark
XKOMODOTCOM
No Result
View All Result
  • Account
XKOMODOTCOM
XKOMODOTCOM
Home Personal

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)

Febri Tri Harmoko by Febri Tri Harmoko
December 12, 2015
in Personal
0
0
ASUS Online Store Official Indonesia ASUS Online Store Official Indonesia ASUS Online Store Official Indonesia
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P dan AMD Radeon R7 M270DX (12 Compute-cores / 3,6GHz)

Review and Performance ASUS X550ZE Notebook 12 Compute Cores (AMD FX-7600P/A10-7400P) – Lihat Produk Baru Notebook ASUS X550ZE Untuk Game dan Desain Grafis dengan harga yang Terjangkau. Kali ini saya mau membahas tuntas mengenai Notebook keluaran baru ASUS yang baru saja di luncurkan pada tanggal 4 Des 2015 di Jakarta. Notebook (NB) ini Merupakan pesaing baru untuk Brand NB kalanganan menengah lain di kelasnya, Walau Notebook ini terbilang murah untuk kalangan menengah dan harga nya tidak sebanding dengan notebook khusus gaming (*Harga hingga puluhan juta) bukan berarti ASUS X550ZE tidak di lengkapi Spesifikasi yang tinggi loh. Asal Kamu tahu saja Grand Theft Auto V aja bisa lancar dan di lahap sama ASUS X550ZE itu buat gaming belum lagi untuk multimedia, ASUS X550ZE mampu menemani Aktivitas sehari – hari kamu.

Design

     kita mulai pembahasan soal desain terlebih dahulu yah, silahkan di lihat penampakan design laptop nya:

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
ASUS X550ZE

       Seperti itu lah penampakan ASUS X550ZE mulai dari penampakan desain depan dan belakang yang sangat elegan dan juga cantik. ASUS X550ZE ini memiliki bodi yang terbuat dari bahan plastik yang di rancang dengan apik sehingga mampu menampilkan kesan material berbahan logam, di samping itu X550ZE juga memiliki cover ber-finishing spin-line. Desain cover tersebut jika diperhatikan secara detail memiliki tekstur bulat (melingkar). Dimulai dari bulatan kecil di bagian tengah cover (Tulisan ASUS), kemudian terus menerus membesar hingga ke pinggiran bodi laptop dan menyelimuti semua bagiannnya, Sehingga mengesankan unsur premium secara tampilan. Selain desain yang elegan dan juga cantik X550ZE memiliki berat total (bodi + baterai) yaitu hanya 2.26Kg saja dan penambahan Numeric Key pada keypad nya, dimana kita ketahui selama ini Notebook kebanyakan tidak menggunakan numeric key pada keypad nya. terlihat seperti gambar dibawah ini:

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Keypad + Numeric Pad

       Numeric pad ini tentu sangat berguna bagi designer ataupun para gamer, kegunaan soal shortcut pada game atau software dan juga bisa di gunakan untuk membuat emoticon atau kode Numeric seperti Copyright (©): Alt+0169,Trademark ( ™ ): Alt+0153, Registered (®):  Alt+0174, Bullet ( • ): Alt+0149 dll. perlu kamu tahu walaupun pada ASUS X550ZE ada penambahan numeric pad, kerapatan ataupun space tombol huruf dan angka ataupun key button (Tuts) pada pad ASUS X550ZE terlihat tidak begitu rapat dan masih memiliki space yang cukup, tentu memberikan kenyamaan untuk kita saat menggunakan nya, Contoh: Ketika untuk mengetik ataupun sebagai kontrol/Shortcut saat bermain game/multimedia.
       Touch Pad pada ASUS X550ZE terletak tepat di bawah key Space (Spasi) dan memiliki luas 104 mm x 76 mm dan tidak hanya itu, Touch Pad pada NB ASUS X550ZE juga di lengkapi Smart Gesture loh. Biar memudahkan kamu dalam mengoprasikan atau memberikan perintah cepat kepada notebook saat sedang dijalankan. contohnya saat kamu ingin melakukan scroll ke atas dan ke bawah kamu bisa menggunakan satu atau dua jari dengan menggeserkan jari ke atas / kebawah, melakukan zoom in / out dengan mencubit atau melebarkan jari di touch pad dll. Smart Gesture pada X550ZE juga mendukung penggunaan tiga jari loh,

Lebih jelasnya nanti bisa baca ulasan mengenai fitur X550ZE di bawah aja yah, jadi baca terus sampai selesai biar kamu lebih mengenal keunggulan sih X550ZE ini.

       ASUS X550ZE memiliki dimensi 38 x 25.1 x (2,51~3.10) cm dengan lebar layar 15.6” HD 16:9 (1366 x 768), dengan lebar layar seluas 15.6 inci tentu membuat kamu sangat nyaman dalam menggunakan nya apalagi kalau untuk multimedia dan gaming yah, pasti di jamin puas dah dengan layar selebar itu. pada design ASUS X550ZE ini terdapat  2x USB 3.0 port, 1x VGA port, 1x Microphone-in/Headphone-out jack, 1x LAN RJ-45, 1 x HDMI di sebelah kiri NB kemudian ada Optical Disk Drive (ODD) area dan sebuah tambahan USB 2.0 port dan juga port charger di sebalah kanan, dan 1x SD Card port di bagian depan. Lihat Gambar di bawah biar lebih jelas penampakan nya.

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Terlihat dari depan

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Terlihad dari Sebelah kiri

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Terlihat dari sebelah kanan

         Sekilas info saja seperti yang kita ketahui, fitur transfer berbasis USB 3.0 memiliki kecepatan penyalur data lebih cepat 10x lipat dari USB 2.0 loh. Artinya kini kamu dapat menyimpan atau membagi data-data seperti foto, film, dokumen maupun aplikasi berukuran besar dalam waktu yang relatif singkat. Bahkan ketika ingin men-transfer film berukuran 25GB dengan kualitas Blu-ray, hanya dibutuhkan waktu 70 detik saja dengan menggunakan  USB 3.0 ini.
       Sementara untuk indikator pada bagian depan, terdapat beberapa LED berwarna hijau antara lain untuk  power indicator, battery indicator, HDD activity, Wireless, Num-lock dan Caps lock indicator. Semua fitur itu akan memudahkan pengguna untuk memantau keadaan laptop.

Features

     Di atas kita sudah bahas seputar design dan beberapa fitur yang di miliki X550ZE, nah sekarang kita bahas lagi lebih dalam soal fitur X550ZE itu seperti apa? dan bagaimana?, jadi silahkan di simak baik-baik yah.
  • Instant On
       Pertama saya akan bahas soal fitur Instant On yang memungkin kita untuk mengaktifkan laptop hanya dalam waktu 2 detik dari kondisi Standby.fitur ini diprakarsai oleh kolaborasi AMD dan ASUS yang hadir di Notebook Seri X ini. Bukan cuma itu saja loh, fitur ini memungkinkan X550ZE secara otomatis menyimpan data – data ketika laptop dalam kondisi kritis alias low battery. File akan secara langsung tersimpan ketika indikator baterai menunjukan angka di bawah 5%. Jadi buat kamu yang lagi ngerjain tugas atau design dll tidak perlu takut lagi data hilang atau lupa nge-save saat baterai lemah tinggal sedikit /mati. X550ZE akan secara otomatis menyimpan data kamu tersebut,

  • SonicMaster
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Audio Wizard
       X550ZE memiliki Sound Speaker yang di lengkapi dengan teknologi SonicMaster yang mampu menghasilkan suara sangat jernih, kuat, padat dan tidak pecah. Teknologi SonicMaster ini memungkinkan kita mampu mendengarkan suara yang keluar dari sound speaker X550ZE secara optimal, kemudian X550ZE juga dilengkapi sistem Audio Wizard yang terdiri dari enam mode setelan, yakni music mode, recording mode, movie mode, gaming mode,speech mode dan mode off. sistem audio wizard ini sangat mendukung dalam pengoptimalan suara pada X550ZE dimana kita bisa men-setting mode apa saja yang akan kita gunakan sesuai kebutuhan kita nantinya.
       SonicMaster tidak hanya berguna untuk sekedar mendengar/memutar musik ataupun film saja, namun saat bermain game juga akan merasakan ketajaman dari suara – suara yang kita dengar, tentu akan menambah kesan experience tersendiri bagi gamer.
  • IceCool Technology

       IceCool Techonology sangat lah di butuhkan untuk User yang ingin mengoprasikan Laptop dengan watku lama, IceCool membuat area palm rest (tempat menempatkan telapak tangan dibawah papan keypad) tetap memiliki suhu yang normal meskipun laptop di gunakan dalam waktu yang lama. IceCool Technology sengaja di rancang untuk mengatasi permasalahan panas yang timbul dan berdampak pada area palm rest. Teknologi ini di buat dengan cara menata ulang letak mesin-mesin yang bekerja di dalam X550ZE agar tidak menimbulkan panas yang berlebihan seperti Notebook pada umumnya (Brand lain).

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
       IceCool akan bekerja dengan cara menjaga suhu notebook antara 28 hingga 35 derajat celcius, lebih rendah dari tubuh manusia normal (36°C), tentu dengan suhu itu membuat kamu akan tetap merasa nyaman walau bermain dengan X550ZE dalam waktu lama.
       Desain finishing di wilayah palm rests pun dibuat bertekstur sehingga nyaman ketika dipegang. Sementara desain keypad juga disempurnakan dengan num lock khas ala papan ketik di keyboard desktop, sehingga lebih memudahkan pengguna untuk menjalankan bermacam aplikasi yang memang membutuhkan fitur numeric pad. 
  • Touchpad & Keypad
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
       Diatas kita sudah menyinggung sedikit mengenai fitur ini, dimana pada Touchpad X550ZE di dukung dengan fitur Smart Gesture yang memiliki beberapa kegunaan yang bisa kita atur (aktif atau tidak) sesuai fungsi nya
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Fitur Smart Gesture
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Menu pengaturan Smart Gesture
Fitur Smart Gesture, Antara lain:
  1. Menggeser jari dari kanan ke kiri (Right Edge Swipe) > menampilan menu bar sebelah kanan
  2. Menggeser jari dari kiri ke kanan (Left Edge Swipe) > menampilkan aplikasi terakhir yang kita buka.
  3. Menggeser jari ke atas/kebawa (up and Down) > Berfungsi untuk men-scroll halaman atau layar ke atas atau kebawah.
  4. Mencubit jari kedalam atau keluar (Two – Finger Pinch) > Memungkinkan kita untuk men-zoom in (memperbesar/melihat lebih dekat) atau pun zoom out (mengecilkan layar /gambar).
  5. Menggunakan 3 jari dengan menggeser kekanan atau kekiri (Three – Finger Swipe) > memungkinkan kita untuk berpindah ke halaman berikutnya atau sebelum nya.
  6. Menggunakan 3 jari dengan menggeser ke atas / kebawah (Three – Finger Downward Swipe) > memungkinkan kita untuk kembali ke desktop atau halaman awal.
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
      Selain Smart Gesture Keypad/Keyboard pada X550ZE memiliki desain yang Ergonomis, dengan layout yang lebih baik. Ketika dipergunakan untuk mengetik pun tekanan tombol terasa lebih akurat dan juga presisi mengenai tiap tuts pada keyboard/keypad.
  • Port & Konektivitas
      Pada bagian Port dan Konektivitas X550ZE sudah saya bahas di atas, Notebook ini di dukung dengan USB 3.0 yang memungkinkan kita untuk transfer file / data apa pun itu yang berkapasitas besar dengan cepat. USB 3.0 ini memiliki kemampuan transfer lebih cepat dari pada USB 2.0.
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Kemudian, pada ASUS X550ZE juga di lengkapi LED Indikator pada bagian depan, diamana setiap warna / LED nya memiliki fungsi tersendiri. LED berwarna hijau antara lain untuk  power indicator, battery indicator, HDD activity, Wireless, Num-lock dan Caps lock indicator. Semua fitur itu akan memudahkan pengguna untuk memantau keadaan laptop. 
  • Display Panel & Splendid Technology
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
       Seperti yang telah saya singgung sebelum nya, X550ZE ini memiliki lebar layar 15.6 Inci High Definition (HD), dan memiliki Resolusi 1366 x 768 pixel (Px), tidak hanya dengan layar yang lebar saja, X550ZE juga memiliki Fitur yang mendukung penggunaan layar nya agar lebih optimal dan juga nyaman saat di pandang/di gunakan. Dengan bantuan Splendid Technology, dimana teknologi ini mampu mengatur kecerahan dan ketajaman warna pada layar sehingga meningkatkan kualitas gambar dengan memproduksi warna menjadi lebih kaya.
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
      Didalam Teknologi ini juga tertanam beberapa utilitas yang dapat di gunakan oleh pengguna, untuk memaksimalkan kualitas tampilan layar. Adapun utilitas itu antara lain: Normal mode, Theater mode, Vivid mode, dan Manual mode.
  1. Normal Mode : Pengaturan pada mode ini sangat cocok di gunakan untuk keperluan bekerja sehari  – hari seperti mengedit dokumen serta melihat gambar. Pada Mode ini X550ZE akan secara cerdas mengatur warna layar untuk mengoptimalkan tampilan visual yang nyaman di pandang.
  2. Theater Mode : Pengaturan pada mode ini akan membuat tampilan (Kecerahan) warna pada layar lebih akurat, sehingga cocok untuk di gunaakan saat kita ingin menyaksikan / menonton Film.
  3. Vivid Mode : Mode ini memungkinkan kita untuk mendapatkan warna tampilan visual pada layar LCD lebih hidup dan tajam
  4. Manual Mode : Mode ini membebaskan kita untuk mengatur warna, tingkat kecerahan layar sesuai keinginan kita.

Performance

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
ASUS X550ZE + AMD Dual Graphic Radeon R7-M270DX.
      Nah sekarang kita masuk ke pembahasan yang di tunggu – tunggu yaitu tentang Performa ASUS X550ZE, Sebelum kita bahas lebih jauh saya mau memberikan informasi penting terlebih dahulu. X550ZE ini di lengkapi dengan Prosesor kelas tertinggi dari AMD yakni FX 7600P (untuk saat ini 12/12/2015) dan juga ada varian lain menggunakan AMD A10. jadi Prosesor X550ZE ini memiliki 2 varian yah, pertama varian tertinggi nya AMD FX 7600P dan kedua AMD A10 7400P. 
      Terdapat sedikit perbedaan pada dua jenis prosesor tersebut. Jika AMD FX mampu mendongkrak performa dengan sokongan 12 compute core yang berasal dari gabungan CPU dan GPU, maka varian AMD A10 hanya dibekali dengan 10 core, yakni 4 berasal dari CPU dan 6 sisanya dimiliki oleh GPU. 
      Prosesor AMD A10 dibangun berbasiskan arsitektur Kaveri dengan kecepatan clock prosesor 2,5 GHz tetapi dapat didongkrak hingga 3,4 GHz saat mode Turbo aktif. Sehingga performa terasa lebih kencang saat menjalankan berbagai aplikasi Multimedia ataupun lainnya dan juga Game 3D. Dengan kartu grafis Radeon R7-M265DX yang mendukung Dual Graphic, tentunya sangat bermanfaat untuk meningkatkan performa notebook saat menjalankan pekerjaan yang membutuhkan pengolahan grafis yang intensif.
     Selain itu, AMD A10 juga memiliki APU powerful dan grafis yang cukup mumpuni sehingga mampu menjalankan berbagai kegiatan seperti Edit foto, video, desain grafis, browsing sembari kita melakukan tugas/kegiatan lainnya tanpa kesulitan berarti / merasakan lagging alias lemot, serta AMD A10 juga mampu melahap game-game 3D terbaru hingga pengaturan medium. 
     Sedangkan varian berprosesor AMD FX 7600P, memiliki kecepatan clock speed lebih tinggi dari versi A10 yakni mulai dari 2,7 GHz hingga mencapai 3,6 GHz saat Turbo Boost dinyalakan. Selain itu, guna memastikan akselerasi terbaik, sektor pengolah grafis turut disematkan fitur GPU Dual Graphic, namun sektor dedicated graphic-nya memiliki performa yang lebih baik dari A10 karena menggunakan AMD Radeon R7-M270DX.
      Kesimpulan:

  1. AMD FX 7600P  : Memiliki 12 Compute Core (4 CPU + 8 GPU) dengan Clock 2,7 Ghz – 3,6 Ghz (Turbo Boost) , Dual Graphic AMD R5 M230 + Radeon R7-M270DX
  2. ADM A10 7400P : Memiliki 10 Core (4 CPU + 6 GPU) dengan Clock 2.5 Ghz – 3,4 Ghz (Turbo Boost), Dual Graphic AMD R5 M230 + Radeon R7-M265DX
     Perbedaan Varian ini hanyalah sedikit, pastinya kedua varian ini mampu melahap game 3D seperti GTA V, Call of Duty 3 dll. Nah sekedar informasi saja yah, ASUS memberikan bonus berupa bundle game Gratis yang bisa kamu miliki di dalam X550ZE ini. Kamu bisa memilih 1 Game Original dari 8 Pilihan Judul game yang disediakan. Adapun Game – game yang bisa kamu pilih antara lain ialah: DiRT Rally, LEGO Batman 3: Beyond Gotham, Tomb Raider, Space Run, Habitat, Tales from Space: Mutant Blobs Attack, Guacamelee, atau Sonic & All-Stars Racing Transformed (*Selama persediaan masih ada)
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
     X550ZE ini juga di dukung dengan Memory LPDDR3L 1600 MHz SDRAM 4GB dan bisa kita upgrade lagi hingga 16GB (8GB x 2) jika kamu masih merasa kurang dengan kapasitas memory 4GB yang telah di berikan oleh pihak asus. tentu dengan memory yang tinggi juga akan lebih membantu kinerja prosesor dan kartu grafis pada X550ZE.
     Performa lain nya yang bisa di berikan oleh X550ZE ialah adanya AMD Elite Software yang bisa kita miliki secara cuma – cuma. Dimana Aplikasi AMD Elite ini memiliki banyak fitur Istimewa salah satunya itu AMD Quick Stream Technology untuk Koneksi Internet tanpa hambatan. X550ZE juga mendukung AMD Steady Video Technology  yang mampu mengoptimalkan penggunaan aplikasi post processing video. Caranya dengan mengurangi guncangan yang terjadi saat memutar ulang video tanpa mengubah file aslinya.
     Performa dari X550ZE tentu tidak di ragukan lagi, tidak hanya untuk gaming saja namun untuk kebutuhan multimedia juga sangat mendukung karena dengan Prosesor & Memory yang memumpuni X550ZE mampu menjalankan berbagai aplikasi-aplikasi berat seperti desain grafis, programming, desain objek 3D, Edit Video, Ilustasi Foto dan lain-lain tanpa harus khawatir Notebook tersedak / freeze di tengah jalan.

Benchmark

     Saya memiliki beberapa informasi mengenai uji coba Performa ASUS X550ZSE, Silahkan di lihat:
  • 3D Mark
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)

Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
  • CPU
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
  • GPU
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
  • Graphic
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)
Review Tuntas ASUS X550ZE: Notebook Terjangkau dengan AMD FX-7600P (12 Compute-core / 3,6GHz)

Specification

     Diatas saya sudah bahas mengenai Desain, Fitur, dan juga performa hingga Benchmark ASUS X550ZE, nah sekarang saya mau memberikan informasi lain nya yaitu Spesifikasi X550ZE walau secara garis besar sudah saya jelaskan di atas, apa salahnya saya mencantumkan spesifikasi lain yang di miliki oleh X550ZE ini. Silahkan di simak yah:

Main Spec.
X550ZE
CPU
AMD FX-7600P Quad-Core 2,7GHz  (Burst up to 3,6GHz)
AMD A10-7400P Quad-Core 2,5GHz  (Burst up to 3,4GHz)
Memory
LPDDR3L 1600 MHz SDRAM 4GB, upgradeable upto 16GB
Storage
1TB + 32GB Online Storage
Display
15.6” HD 16:9 (1366 x 768)
Graphics
AMD Radeon R7 M270DX (FX-7600P)
AMD Radeon R7 M265DX (A10-7400P)
Input/Output
2 x USB 3.0 port, 1 x USB 2.0 port, 1 x VGA port, 1 x Microphone-in/Headphone-out jack, 1 x LAN RJ-45, 1 x HDMI, 1 x SD card
Camera
VGA Web Camera
Connectivity
WiFi 802.11b/g/n, Gigabit Ethernet, Bluetooth 4.0
Audio
ASUS SonicMaster, ICEpower
Weight 
2.26kg (with battery)
Dimension
38 x 25.1 x (2,51~3.10) cm
Colors
Black
Battery
4-cell 2950mAh Polymer Battery 44 Whrs, up to 184 minutes
MSRP
Rp7.649.000 / Rp6.949.000
Warranty
2 years full global warranty

Price

    Harga ASUS X550ZE ini adalah Rp. 7.649.000 untuk CPU AMD FX-7600P dengan Dual Graphic Radeon R7 M270DX dan Rp. 6.949.000 untuk CPU AMD A10 – 7400P dengan Dual Graphic Radeon R7 M265DX. Harga ini sudah termasuk bonus Game yang bisa kamu dapatkan bersama notebook ASUS X550ZE, Dengan Notebook yang terjangkau dan terbilang murah ketimbang Notebook gaming yang harga nya berkisar puluhan juta bahkan bisa mencapai 20jt, saya rasa X550ZE bisa jadi pertimbangan jika kamu ingin memiliki Notebook Gaming ataupun Multimedia dengan Performa tinggi dan harga miring tentunya. 

Warranty

     Terakhir saya mau menginformasikan hal terpenting yang bakal kamu dapatkan jika membeli ASUS X550ZE ini, Yaitu Garansi Setelah pembelian X550ZE. ASUS memberikan 2 Years Full Global Warranty, yang artinya asus memberikan garansi 2 tahun penuh secara global. Selama Masa Garansi Kamu di bebaskan biaya service bahkan juga penggantian spare part yang memiliki masalah. ASUS Memang mengerti apa kemauan kosumen dan memahami benar kebutuhan kita. jadi buat kamu yang mendapatkan masalah Spare part ataupun keluhan ketika membeli ASUS X550ZE, kamu bisa langsung Klaim Garansi ke Service Center / Gallery ASUS terdekat.
     Itulah Ulasan tentang ASUS X550ZE yang bisa saya berikan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk bantu Share Artikel ini yah. Thanks you…

Jika ingin mendapatkan informasi lebih banyak lagi bisa Kunjungi Situs Asus X550ZE:
– https://www.asus.com/id/Notebooks/X550ZE

Artikel ini berasal dari www.xkomo.com untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan lengkap silahkan kunjungi situs saya.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended Content

Tutorial Cara Setting DNS Pribadi Menggunakan AdGuard DNS di HP Android

Tutorial Cara Setting DNS Pribadi Menggunakan AdGuard DNS di HP Android

11 VIEWS
February 1, 2023
Video Tutorial Cara Mengganti Password Akun Admin dan User Modem ZTE F609 IndiHome

Video Tutorial Cara Mengganti Password Akun Admin dan User Modem ZTE F609 IndiHome

35 VIEWS
February 2, 2023
Preview ASUS ZenBook Pro Duo 15 OLED

Bagaimana Performa ASUS ZenBook Pro Duo 15 OLED (UX582) – Test Benchmark

208 VIEWS
January 8, 2023

© 2023 XKOMODOTCOM

  • About
  • Contact
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Terms & Conditions
  • About
  • Contact
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Terms & Conditions

© 2023 XKOMODOTCOM

No Result
View All Result
  • Account
XKOMODOTCOM
  • MENU
  • Home
  • Latest
  • Trending
  • FORUM
  • Members
  • Announcement
  • Need help?
  • CATEGORIES
  • Cryptocurrency
  • Download
  • Event
  • Internet
    • Social Media
  • Personal
    • Culinary
    • Travel
  • Publisher
  • Review
  • Technology
    • Apps
    • Computer
    • Game
    • Laptop
    • OS
      • Android
      • Windows
    • Peripheral
    • Smartphone
  • Tips
  • Tutorial
  • Unboxing
  • Web
    • Blogger
    • WordPress

© 2023 XKOMODOTCOM

Link Start!

Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist